Company Announcements

Advantest Mengadakan Pameran Dagang Virtual pada 10-11 Maret untuk Melanjutkan Aliran Info Pengujian IC Terlepas dari Situasi Coronavirus Saat Ini

Source: GlobeNewswire
Advantest Mengadakan Pameran Dagang Virtual pada 10-11 Maret untuk Melanjutkan Aliran Info Pengujian IC Terlepas dari Situasi Coronavirus Saat Ini

TOKYO, March 04, 2020 (GLOBE NEWSWIRE) -- Pemasok peralatan uji semikonduktor terkemuka, Advantest Corporation (TSE: 6857) menyelenggarakan pameran dagang virtual pada 10-11 Maret untuk menjelaskan data teknis dan pasar yang berharga kepada pelanggannya di seluruh dunia tanpa risiko terpapar potensi virus corona (COVID-19).

Menggunakan konferensi web, pakar teknis dari Advantest akan menyajikan teknologi pengujian semikonduktor terbaru dan praktik terbaik serta berinteraksi dengan mitra strategis, pelanggan saat ini, dan calon pelanggan.  Selain itu, forum online akan menampilkan pembicaraan tentang keadaan industri dan prospek pasar oleh dua eksekutif senior SEMI, yaitu organisasi industri global yang mewakili rantai pasokan manufaktur elektronik.

“Kami mengembangkan pameran dagang virtual ini untuk mempromosikan kesadaran akan solusi uji semikonduktor tercanggih saat ini meskipun terdapat banyak pembatalan pameran dagang dan konferensi industri karena wabah virus corona yang tragis,” kata Judy Davies, wakil presiden komunikasi pemasaran global untuk Advantest.  “Karena kami berupaya mendukung pelanggan kami dengan berbagi informasi yang relevan dan tepat waktu melalui acara internasional, maka meminta SEMI mengambil bagian dan turut memberikan wawasan mereka merupakan langkah yang sangat tepat.”

“SEMI bersemangat untuk berpartisipasi dalam pameran dagang virtual ini karena Advantest beralih ke komunikasi online untuk memastikan keamanan peserta dan menjaga arus bebas informasi yang menguntungkan melalui wawasan industri utama kepada anggota kami di seluruh dunia,” kata Ajit Manocha, presiden dan CEO SEMI.

Pada 10 dan 11 Maret, pameran dagang virtual inovatif Advantest akan menyajikan presentasi oleh sembilan pembicara internasional yang berbagi wawasan ahli mereka dalam berbagai bahasa.  Untuk mempromosikan penggunaan informasi yang disajikan secara luas, sesi akan disajikan dalam bahasa Inggris, Mandarin, dan Korea.

Setiap sesi akan bersifat interaktif, memberikan kesempatan kepada para hadirin untuk mengajukan pertanyaan.  Semua sesi akan direkam dan diposting online untuk referensi lanjutan setelah acara dua hari ini.

Agenda pameran dagang virtual ini adalah:

Selasa, 10 Maret
08.00 Waktu Siang Hari Pasifik (PDT)
Pengujian Perangkat NR 5G Standalone (SA) & Non-Standalone (NSA): Agregasi Operator dan MIMO (dalam bahasa Inggris)
Dinesh Doshi, Presiden, W2BI, Perusahaan Grup Advantest

17.00 PDT
Sambutan Pembuka dan Tinjauan Umum (dalam bahasa Inggris)
Judy Davies, Wakil Presiden Komunikasi Pemasaran Global, Advantest

17.30 PDT
Pembaruan SEMI (dalam bahasa Inggris)
Ajit Manocha, Presiden dan CEO, SEMI

18.00 PDT
Prospek Pasar SEMI:  Investasi Fab, Pasar Peralatan/Material dan Rantai Pasokan Asia Baru (dalam bahasa Inggris)
Clark Tseng, Direktur Penelitian dan Statistik Industri, SEMI

18.30 PDT
Tantangan Uji Semikonduktor NR 5G (dalam bahasa Inggris)
Sungjong Park, Manajer/Insinyur Uji RF, Advantest Korea

19:00 PDT
Manajemen Sel Uji untuk Mengaktifkan Manufaktur Cerdas (dalam bahasa Inggris)
Kyoungyong Kang, Ketua TIM UI SoC, Advantest Korea

19.30 PDT
Mendukung Penyempurnaan: Menemukan Solusi Uji Optimal untuk IC Otomotif Generasi Selanjutnya (dalam bahasa Inggris)
Masashi Nagai, Direktur Eksekutif Senior, Grup Perencanaan Strategis, Advantest Korea

20.00 PDT
Solusi Berbiaya Rendah untuk SerDes Berkecepatan Tinggi Ultra bagi Uji Komunikasi RF Melalui FPGA Onboard (dalam bahasa Inggris)
Tang Mingjie, Insinyur Aplikasi, Advantest Tiongkok

20.15 PDT
Kerangka Kerja Pemrograman Uji Serentak pada SmarTest 7 untuk IP yang Berbagi Port Akses yang Sama (dalam bahasa Inggris)
Tianyu Zhang, Insinyur Aplikasi, Advantest Tiongkok

20.30 PDT
Sambutan Penutup (dalam bahasa Inggris)
Judy Davies, Wakil Presiden Komunikasi Pemasaran Global, Advantest

Rabu, 11 Maret
18.00 PDT
Sambutan Pembuka dan Tinjauan Umum (dalam bahasa Inggris)
Judy Davies, Wakil Presiden Komunikasi Pemasaran Global, Advantest

18.30 PDT
Tantangan Uji Semikonduktor NR 5G (dalam bahasa Korea)
Sungjong Park, Manajer Uji RF, Advantest Korea

19.00 PDT
Manajemen Sel Uji untuk Mengaktifkan Manufaktur Cerdas (dalam bahasa Korea)
Kyoungyong Kang, Ketua Tim UI SoC, Advantest Korea

19.30 PDT
Mendukung Penyempurnaan: Menemukan Solusi Uji Optimal untuk IC Otomotif Generasi Selanjutnya (dalam bahasa Inggris)
Masashi Nagai, Direktur Eksekutif Senior, Grup Perencanaan Strategis, Advantest Korea

20.00 PDT
Solusi Berbiaya Rendah untuk SerDes Berkecepatan Tinggi Ultra bagi Uji Komunikasi RF Melalui FPGA Onboard (dalam bahasa Mandarin)
Tang Mingjie, Insinyur Aplikasi, Advantest Tiongkok

20.15 PDT
Kerangka Kerja Pemrograman Uji Serentak pada SmarTest 7 untuk IP yang Berbagi Port Akses yang Sama (dalam bahasa Mandarin)
Tianyu Zhang, Insinyur Aplikasi, Advantest Tiongkok

Karyawan, pelanggan, calon pelanggan, dan mitra Advantest diundang untuk terhubung satu sama lain melalui pameran dagang virtual dua hari ini.

Cara Menghadiri Pameran

Semua sesi akan tersedia untuk streaming. Disarankan agar Anda mendengarkan audio melalui speaker komputer menggunakan tautan di bawah ini, bukan melalui telepon.

Sesi W2BI pada 10 Maret pukul 08.00 PDT:

Semua sesi pada 10 Maret pukul 17:00 - 21:00 PDT:

Semua sesi pada 11 Maret pukul 18:00 - 20:30 PDT:

Petunjuk Akses Webcast

Gunakan tautan di atas untuk melakukan prapendaftaran pada setiap sesi dan mendapatkan file kalender melalui email. Untuk tampilan yang optimal, cara terbaik adalah dengan terhubung langsung ke Internet dan tidak menggunakan VPN. Juga, nonaktifkan pemblokir pop-up Anda guna melihat konten secara keseluruhan. Uji koneksi Anda sebelum bergabung. Uji Koneksi: Klik Di Sini. Untuk persyaratan sistem, kunjungi FAQ.

Media Sosial
Untuk semua berita terbaru dari penyedia solusi uji terkemuka, ikuti Advantest di Twitter @Advantest_ATE.

Tentang Advantest Corporation
Advantest (TSE: 6857) adalah produsen alat uji dan pengukuran otomatis terkemuka yang produknya digunakan dalam rancangan dan produksi semikonduktor untuk aplikasi termasuk komunikasi 5G, Internet of Things (IoT), kendaraan otonom, kecerdasan buatan (AI), pembelajaran mesin, perangkat medis pintar, dan lainnya.  Sistem dan produknya yang terdepan terintegrasi dengan lini produksi semikonduktor tercanggih di dunia.  Perusahaan ini juga melakukan Litbang untuk mengatasi aplikasi tantangan pengujian yang muncul, menghasilkan mikroskop elektron pemindai metrologi multi-vision yang penting untuk manufaktur photomask, dan menawarkan alat terobosan pencitraan dan analisis 3D.  Didirikan di Tokyo pada 1954, Advantest adalah perusahaan global dengan fasilitas di seluruh dunia dan komitmen internasional untuk praktik berkelanjutan dan tanggung jawab sosial.  Informasi selengkapnya tersedia di www.advantest.com.

ADVANTEST CORPORATION
3061 Zanker Road
San Jose, CA 95134, USA
Judy Davies
Judy.davies@advantest.com