Company Announcements

Zoom Akan Mengakuisisi Five9

Source: GlobeNewswire
Zoom Akan Mengakuisisi Five9

SAN JOSE, Calif. dan SAN RAMON, Calif., July 21, 2021 (GLOBE NEWSWIRE) -- Zoom Video Communications, Inc. (NASDAQ: ZM) hari ini mengumumkan bahwa perusahaannya telah menandatangani perjanjian definitif untuk mengakuisisi Five9, Inc. (NASDAQ: FIVN), penyedia pusat kontak cloud cerdas terkemuka, dalam transaksi saham penuh senilai sekitar $14,7 miliar. Penggabungan solusi Pusat Kontak sebagai Layanan (Contact Center as a Service, “CCaaS”) Five9 dengan platform komunikasi luas Zoom akan mengubah cara bisnis menjalin hubungan dengan pelanggan, membangun platform interaksi pelanggan di masa depan.

Akuisisi ini diharapkan membantu meningkatkan kehadiran Zoom bagi pelanggan perusahaan dan memungkinkannya mempercepat peluang pertumbuhan jangka panjang dengan menambahkan nilai ke pasar pusat kontak sebesar $24 miliar. Five9 adalah perusahaan pelopor perangkat lunak pusat kontak berbasis cloud. Pusat kontak cloud Five9 yang sangat terukur dan aman menghadirkan rangkaian lengkap aplikasi yang mudah digunakan, sehingga pengelolaan dan optimalisasi interaksi pelanggan di berbagai saluran dapat dilakukan.

“Kami terus mencari cara untuk menyempurnakan platform. Five9 merupakan tambahan yang sangat serasi yang akan memberikan kepuasan dan nilai lebih bagi pelanggan kami,” ujar Eric S. Yuan, Chief Executive Officer dan Pendiri Zoom. “Zoom dikembangkan berdasarkan keyakinan inti bahwa teknologi komunikasi yang kuat dan andal memungkinkan terciptanya interaksi yang membangun empati dan kepercayaan lebih besar, dan kami yakin hal tersebut berlaku terutama untuk interaksi pelanggan. Perusahaan berkomunikasi dengan pelanggannya terutama melalui pusat kontak, dan kami percaya akuisisi ini menciptakan platform interaksi pelanggan terkemuka yang akan membantu menentukan cara baru bagi perusahaan dengan segala ukuran menjalin hubungan dengan pelanggannya. Kami sangat antusias untuk menjalin kerja sama dengan tim Five9, dan saya tidak sabar ingin segera menyambut mereka ke keluarga Zoom.”

“Banyak bisnis menghabiskan sumber daya yang besar setiap tahun untuk pusat kontak, namun tetap kesulitan untuk memberikan pengalaman bebas hambatan kepada pelanggan,” kata Rowan Trollope, Chief Executive Officer Five9. “Sejak semula, misi Five9 adalah memudahkan bisnis menyelesaikan masalah tersebut dan berinteraksi dengan pelanggan dengan cara yang lebih bermakna dan efisien. Dengan menjalin kerja sama dengan Zoom, pelanggan bisnis Five9 akan mendapatkan akses ke solusi terbaik, khususnya Zoom Phone, yang akan memungkinkan mereka memberikan nilai lebih dan menghadirkan hasil nyata untuk bisnisnya. Jika dipadukan dengan filosofi 'kemudahan penggunaan' Zoom dan portofolio komunikasi yang luas, kerja sama ini akan benar-benar memungkinkan pelanggan untuk berinteraksi melalui saluran pilihan mereka.”

Akuisisi Zoom atas Five9 semakin melengkapi penawaran Zoom Phone yang semakin populer. Zoom Phone adalah sistem telepon cloud modern yang menawarkan alternatif digital dari penawaran telepon lama, memungkinkan organisasi untuk terhubung dan berinteraksi dengan cara baru yang nyaman agar bisnis tetap berjalan.

Penggabungan ini juga membuka peluang penjualan silang yang signifikan bagi kedua perusahaan ke basis pelanggan masing-masing. Sebagai hasil dari akuisisi ini, Zoom akan memainkan peran yang lebih besar dalam menggerakkan masa depan digital serta mendekatkan perusahaan dengan pelanggannya.

Setelah transaksi ditutup, Five9 akan menjadi unit operasi Zoom dan Rowan Trollope akan menjadi Presiden Zoom serta melanjutkan jabatannya sebagai CEO Five9, dibawahi oleh Eric Yuan.

Perincian Usulan Transaksi
Sebagai bagian dari perjanjian, pemegang saham Five9 akan menerima 0,5533 saham umum Kelas A Zoom Video Communications, Inc. untuk setiap saham Five9, Inc. Berdasarkan harga penutupan saham umum Zoom Kelas A per 16 Juli 2021, ini mewakili harga per saham untuk saham umum Five9 sebesar $200,28 dan nilai transaksi tersirat sekitar $14,7 miliar.

Dewan Direksi Zoom dan Five9 menyetujui transaksi tersebut. Dewan Direksi Five9 merekomendasikan agar pemegang saham Five9 menyetujui transaksi dan mengadopsi perjanjian merger tersebut. Transaksi yang diperkirakan akan selesai pada paruh pertama tahun kalender 2022 tunduk pada persetujuan oleh pemegang saham Five9, penerimaan persetujuan peraturan yang diperlukan, dan kondisi penutupan yang lazim lainnya.

Perincian dan informasi tambahan mengenai syarat dan ketentuan akuisisi akan tersedia dalam laporan terkini pada Formulir 8-K yang akan diajukan oleh Zoom dan Five9 oleh Komisi Sekuritas dan Bursa.

Penasihat
Goldman Sachs & Co. LLC menjabat sebagai penasihat keuangan eksklusif dan Cooley LLP menjabat sebagai penasihat hukum untuk Zoom. Qatalyst Partners menjabat sebagai penasihat keuangan eksklusif, sedangkan Latham dan Watkins LLP menjabat sebagai penasihat hukum di Five9.

Informasi Panggilan Konferensi Transaksi
Zoom dan Five9 akan menyelenggarakan Webinar Video Zoom untuk investor pada hari Senin, 19 Juli 2021 pukul 05.30 Waktu Pasifik/08.30 Waktu Bagian Timur. Investor diundang untuk bergabung dalam Webinar Video Zoom dengan membuka: https://investors.zoom.us/. Pemutaran ulang akan tersedia segera setelah panggilan berakhir.

Tentang Zoom
Zoom hadir untuk Anda. Bertukar gagasan, berinteraksi, dan merangkai masa depan? Semua yang Anda bayangkan bisa terwujud. Platform komunikasi kami yang bebas hambatan merupakan satu-satunya platform komunikasi yang berawal dari platform berbasis video, dan sejak itu kami telah menjadi standar inovasi di industri ini. Intuitif, skalabel, dan aman. Itulah sebabnya kami menjadi pilihan utama bagi perorangan, usaha kecil, dan perusahaan besar. Didirikan pada tahun 2011, Zoom terdaftar di bursa efek (NASDAQ: ZM) dan berkantor pusat di San Jose, California. Kunjungi zoom.com dan ikuti @zoom.

Tentang Five9
Five9 adalah perusahaan penyedia solusi pusat kontak cloud terkemuka di industri, menghadirkan kekuatan inovasi cloud ke lebih dari 2.000 pelanggan di seluruh dunia dan memfasilitasi miliaran interaksi pelanggan setiap tahun. Pusat Kontak Five9 Intelligent Cloud menyediakan interaksi digital, analisis, otomatisasi alur kerja, pengoptimalan tenaga kerja, dan AI praktis untuk membantu pelanggan menentukan sendiri pengalaman pelanggannya. Dirancang agar andal, aman, patuh, dan skalabel, platform Five9 membantu meningkatkan produktivitas agen dan supervisor, menghubungkan pusat kontak dengan bisnis, dan pada akhirnya memberikan hasil bisnis yang nyata termasuk peningkatan pendapatan dan peningkatan kepercayaan serta loyalitas pelanggan.

Pernyataan Berwawasan ke Depan
Komunikasi ini berisi informasi berwawasan ke depan terkait Zoom, Five9, dan akuisisi Five9 oleh Zoom yang melibatkan risiko, ketidakpastian, dan asumsi substansial yang dapat menyebabkan perbedaan material antara hasil aktual dengan hasil yang diungkapkan atau tersirat oleh pernyataan tersebut. Pernyataan berwawasan ke depan dalam komunikasi ini mencakup, antara lain, pernyataan tentang potensi manfaat dari transaksi yang diusulkan untuk Zoom, Five9 dan masing-masing pelanggannya, rencana, tujuan, harapan, dan niat Zoom sehubungan dengan perusahaan tergabung, besarnya peluang untuk Zoom dalam pusat kontak, kondisi keuangan, hasil operasi dan bisnis Zoom atau Five9, serta perkiraan waktu penutupan transaksi yang diusulkan.

Risiko dan ketidakpastian mencakup, antara lain, risiko yang terkait dengan kemampuan Zoom untuk menyelesaikan transaksi yang diusulkan secara tepat waktu atau secara keseluruhan; Kemampuan Zoom untuk berhasil mengintegrasikan operasi dan personel Five9; Kemampuan Zoom untuk mengimplementasikan rencana, prakiraan, dan ekspektasi lainnya sehubungan dengan bisnis Five9 setelah penyelesaian transaksi dan mewujudkan sinergi yang diharapkan; kepuasan kondisi yang mendahului penyelesaian transaksi yang diusulkan; Kemampuan Zoom untuk mendapatkan persetujuan yang diwajibkan berdasarkan peraturan yang diharapkan secara tepat waktu atau secara keseluruhan, terutama mengingat perkembangan peraturan terbaru di Amerika Serikat dan di tempat lain; kemampuan untuk merealisasikan manfaat yang diharapkan dari transaksi yang diusulkan, termasuk kemungkinan bahwa manfaat yang diharapkan dari transaksi yang diusulkan tersebut tidak akan terwujud atau belum dapat diwujudkan dalam jangka waktu yang diharapkan; gangguan dari transaksi sehingga lebih sulit untuk mempertahankan hubungan bisnis dan operasional; segala dampak negatif dari pengumuman atau pelaksanaan transaksi yang diusulkan pada harga pasar saham umum Kelas A Zoom atau pada hasil operasi Zoom; dampak biaya transaksi yang signifikan dan kewajiban yang tidak diketahui terhadap hasil operasi Zoom; risiko litigasi dan/atau tindakan pengaturan terkait dengan transaksi yang diusulkan; pengerahan waktu manajemen dan sumber daya Zoom, dan biaya lain yang dikeluarkan sehubungan dengan persetujuan atau persetujuan peraturan atau pemerintah untuk transaksi; kemungkinan bahwa penawaran yang bersaing akan dibuat untuk mengakuisisi Five9; pengaruh pengumuman atau penundaan transaksi terhadap hubungan bisnis Zoom dan Five9, hasil operasi, dan bisnis secara umum; dampak pandemi COVID-19 dan tindakan kesehatan masyarakat terkait terhadap bisnis Zoom dan Five9 serta kondisi ekonomi secara umum; dampak peristiwa geopolitik; Kinerja dan keamanan layanan Zoom, termasuk sumber daya dan biaya yang diperlukan untuk menghindari waktu henti yang tidak terduga serta mencegah, mendeteksi, dan memulihkan potensi pelanggaran keamanan; serangan siber dan kerentanan keamanan yang dapat menyebabkan penurunan pendapatan, peningkatan biaya, klaim kewajiban, atau kerusakan reputasi atau posisi kompetitif Zoom; pemadaman dan gangguan berlebihan pada layanan online Zoom jika Zoom gagal mempertahankan infrastruktur operasi yang memadai; faktor persaingan, termasuk pendatang baru di pasar dan perubahan dalam lingkungan persaingan dan persaingan yang meningkat; permintaan pelanggan untuk produk dan layanan Zoom; Kemampuan Zoom dan Five9 untuk menarik, mengintegrasikan, dan mempertahankan personel yang memenuhi syarat; Kemampuan Zoom untuk melindungi hak kekayaan intelektualnya dan mengembangkan mereknya; Kemampuan Zoom untuk mengembangkan layanan dan fitur produk baru; Hasil operasi dan arus kas Zoom; dampak transaksi pada strategi Zoom untuk memperoleh atau melakukan investasi dalam bisnis pelengkap, usaha patungan, layanan, teknologi, dan hak kekayaan intelektual; perubahan pajak dan undang-undang, peraturan, tarif dan kebijakan lainnya; dan dampak dari pernyataan akuntansi baru.

Risiko-risiko ini, serta risiko lain terkait dengan transaksi yang diusulkan, akan dijelaskan dalam pernyataan registrasi di Formulir S-4 dan pernyataan proksi/prospektus yang akan diajukan kepada SEC sehubungan dengan transaksi yang diusulkan. Daftar faktor yang disajikan di sini dan daftar faktor yang disajikan dalam pernyataan registrasi pada Formulir S-4 dianggap sebagai perwakilan dan tidak boleh dianggap sebagai pernyataan lengkap dari semua potensi risiko dan ketidakpastian. Untuk informasi tambahan mengenai faktor-faktor lain yang dapat menyebabkan perbedaan material antara hasil aktual dengan yang dijabarkan dalam pernyataan berwawasan ke depan, silakan baca laporan berkala Zoom dan Five9 masing-masing serta pemberkasan lainnya dengan SEC, termasuk faktor risiko yang diidentifikasi dalam Laporan Triwulan Zoom dan Five9 terbaru pada Formulir 10-Q dan Laporan Tahunan pada Formulir 10-K.

Pernyataan berwawasan ke depan yang disertakan dalam komunikasi ini dibuat hanya pada tanggal yang disebutkan di sini. Zoom tidak berkewajiban dan tidak bermaksud untuk memperbarui pernyataan berwawasan ke depan ini, kecuali sebagaimana diwajibkan oleh hukum.

Informasi Tambahan dan Tempat Menemukannya

Sehubungan dengan merger yang diusulkan, Zoom bermaksud untuk menyerahkan pernyataan registrasi kepada SEC pada Formulir S-4, yang akan menyertakan dokumen yang berfungsi sebagai prospektus Zoom dan pernyataan proksi Five9 (“pernyataan proksi/prospektus”) . Setelah pernyataan registrasi dinyatakan efektif oleh SEC, pernyataan proksi/prospektus akan dikirimkan kepada pemegang saham Five9. SEBELUM MENGAMBIL KEPUTUSAN PEMBERIAN SUARA ATAU KEPUTUSAN INVESTASI, PEMEGANG SEKURITAS ZOOM DAN FIVE9 DIMINTA UNTUK MEMBACA PERNYATAAN PROKSI/PROSPEKTUS (TERMASUK SEMUA PERUBAHAN DAN TAMBAHANNYA) DAN DOKUMEN LAINNYA YANG TERKAIT DENGAN MERGER YANG AKAN DIAJUKAN SEC JIKA SUDAH TERSEDIA KARENA DOKUMEN TERSEBUT AKAN MEMUAT INFORMASI PENTING TENTANG USULAN MERGER. Investor dan pemegang sekuritas akan dapat memperoleh salinan pernyataan proksi/prospektus (jika sudah tersedia) dan dokumen lain yang diajukan oleh Zoom dan Five9 kepada SEC, tanpa biaya, melalui situs web yang dikelola oleh SEC di http://www.sec.gov. Salinan dokumen yang diajukan ke SEC oleh Zoom akan tersedia secara gratis di bawah judul Pengajuan SEC di bagian Hubungan Investor di situs web Zoom di https://investors.Zoom.us/. Salinan dokumen yang diajukan ke SEC oleh Five9 akan tersedia secara gratis di bawah judul Keuangan & Pengarsipan bagian Hubungan Investor di situs web Five9 di https://investors.five9.com/.

Peserta dalam Permohonan

Zoom, Five9, direktur, dan pejabat eksekutif masing-masing dapat dianggap sebagai peserta dalam permintaan proksi sehubungan dengan transaksi yang diusulkan. Informasi mengenai direktur dan pejabat eksekutif Zoom tercantum dalam Formulir 10-K Zoom untuk tahun yang berakhir pada 31 Januari 2021 dan pernyataan proksi untuk Rapat Tahunan Pemegang Saham Zoom 2021, yang masing-masing diajukan ke SEC pada 18 Maret 2021 dan 5 Mei 2021. Informasi mengenai direktur dan pejabat eksekutif Five9 tercantum dalam Formulir 10-K untuk tahun yang berakhir pada 31 Desember 2020 dan pernyataan proksi untuk Rapat Tahunan Pemegang Saham Five9 2021, yang masing-masing diajukan pada 1 Maret 2021 dan 29 Maret 2021. Pemegang saham dapat memperoleh informasi tambahan mengenai kepentingan para peserta tersebut dengan membaca pernyataan pendaftaran dan pernyataan proksi/prospektus serta materi terkait lainnya yang harus diajukan kepada SEC mengenai usulan merger ketika sudah tersedia. Investor harus membaca pernyataan proksi/prospektus dengan saksama ketika pernyataan itu sudah tersedia sebelum mengambil keputusan pengambilan suara atau investasi.

Tidak Ada Penawaran atau Permohonan

Komunikasi ini bukanlah pengganti penawaran untuk menjual atau permohonan penawaran untuk membeli sekuritas atau ajakan untuk memberikan suara atau persetujuan, sekuritas juga tidak boleh dijual di yurisdiksi mana pun di mana penawaran, ajakan, atau penjualan tersebut akan bertentangan dengan hukum sebelum yurisdiksi tersebut memiliki registrasi atau persyaratan sekuritas. Penawaran sekuritas tidak boleh dilakukan kecuali melalui prospektus yang memenuhi persyaratan dalam Pasal 10 Undang-Undang Sekuritas tahun 1933 sebagaimana telah diamendemen.

Zoom Press Relations
Colleen Rodriguez
Global Media Relations Lead
press@zoom.us

Zoom Public Relations
Tom McCallum
Head of Investor Relations
investors@zoom.us

Five9 Press Relations
Allison Wilson
352-502-9539
allison.wilson@five9.com

Five9 Investor Relations
Barry Zwarenstein
Chief Financial Officer
925-201-2000 eks. 5959
ir@five9.com

The Blueshirt Group for Five9, Inc.
Lisa Laukkanen
415-217-4967
lisa@blueshirtgroup.com